11,5 Juta Uang Palsu Siap Beredar di Cijaku, Berhasil di Amankan

    11,5 Juta Uang Palsu Siap Beredar di Cijaku, Berhasil di Amankan
    Warga ketika memeriksa uang palsu yang dibawa kedua terduga tersangka

    LEBAK, - Sejumlah uang senilai 11, 5 juta Rupiah berhasil diamankan Polsek Cijaku. Uang palsu dengan pecahan seratus ribuan sebagai barang bukti diamankan beserta dua orang yang diduga sebagai pengedarnya, Senin 6 November 2023.

    Kapolsek Cijaku, AKP RD Iwan Kriswana, mengatakan dua pria beserta barang bukti uang palsu diamankan setelah tertangkap basah membelanjakan uang tersebut di wilayah hukumnya.

    "Benar, kita telah mengamankan dua tersangka berinisial HK dan AJ, diduga telah mengedarkan uang palsu. Tersangka merupakan warga Tangerang dan Lebak. Pertama mereka ketahuan belanja rokok pakai uang palsu pecahan Rp 100 ribu di warung sdr. Juni di Pajagan, Desa Cihujan, " ujarnya.

    Namun, lanjut Kapolsek, keduanya berhasil kabur. Aksi tersangka kedua kalinya ketahuan  ketika berbelanja es di salah satu warung di Kampung Pajagan lalu kampung lainnya di Desa Cipalabuh.

    "Ketahuan kalau uangnya palsu, terus melarikan diri dan kemudian belanja lagi di warung KH Ahmad di Kampung Balai Desa  Cipalabuh, namun ketahuan lagi, " terangnya.

    Akhirnya warga yang sudah geram menangkap para pelaku kemudian dibawa di Kantor Desa Cihujan dan langsung dibawa ke Polsek Cijaku untuk diamankan. Diduga keras, keduanya merupakan sindikat uang palsu yang sering beredar di wilayah Lebak Selatan.

    Dari hasil penangkapan para pelaku, Polisi mengamankan barang bukti 115 lembar uang palsu pecahan Rp 100 ribu dengan nilai total Rp 11, 5 juta dan satu unit kendaraan R2 diduga digunakan pelaku untuk mengedarkan uang palsu. (Cex)

    uang palsu upal cijaku beredar 11 5 juta polsek
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Bantuan Stunting Tahap II di Salurkan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Habiskan Anggaran 3 Miliar, Gedung KIR Malingping...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Irjen TNI Buka Perlombaan Cyber Strike dan Cyber Awareness Forum
    Tablig Akbar Milangkala Desa Cikatomas Nu Ka 43 Tahun(1981-2024)"Bengras"
    Kapolres Lebak dampingi Kapolda Banten melaksanakan Program Suling  di Ponpes Modern Al-Kanza Cibadak
    Melaksanakan Giat Cooling Sytem Sambangi Para Ketua RW , Binmas Polsek Cilograng di kantor Desa Lebaktipar
    Diduga Adanya Trading In Fluence Dibalik Tambang Batu Bara Ilegal di Lebak Selatan  Kuasa Hukum LSM KPKB Angkat Bicara
    Demi mendukung program pemerintah Kapolsek Cilograng Akp Asep Dikdik dan anggota kordinasi ke Korluh Pertanian
    PT.Jaya logam Berkah, Gelar Musyawarah dengan Masyarakat Sekitar
    Sangat Memprihatikan, Kondisi Terminal Simpang Malingping Mau Ambruk Dibiarkan
    Menjaga Kamtibmas Kanit Binmas Polsek Cilograng Bripka Agus Hendriyana S.H melaksanakan Giat Cooling Sytem Pilkada sambangi Tokoh masyarakat Kp.Cijengkol Desa Cijengkol
    Tablig Akbar Milangkala Desa Cikatomas Nu Ka 43 Tahun(1981-2024)"Bengras"
    Kapolres Lebak Pimpin Upacara Sertijab Kapolsek Rangkasbitung dan Kapolsek Cimarga
    Aksi Demonstrasi Terkait Tambang Ilegal Diwilayah Hukum Polsek Panggarangan Oleh Aliansi Pemuda Lebak Selatan Batal Digelar,KNPI Panggarangan Ada Apa?
    Guna Menjaga Kondusiftias wilayah menjelang Pilkada serentak Kapolsek Cilograng Akp Asep Dikdik dan anggota melaksanakan Giat Cooling sytem sambangi Ketua Ketua Panwascam
    Dituding Asal-asalan, Pelaksana Proyek TPI Akui Ditegur Konsultan
    Puluhan Bus Relawan Amin Dari Lebak Selatan Siap Berangkat Ke JIS
    Antisipasi Perang Sarung Dan Kejahatan Jalanan Di Bulan Suci Ramadhan Polsek Bayah Polres Lebak Laksanakan Patroli Dialogis

    Ikuti Kami